Barcelona Tidak Jadi Datangkan Pemain Baru Tahun Depan?
Barcelona yang dikabarkan tidak jadi datangkan pemain baru di tahun depan 2024? Kondisi finansial Barcelona yang belum stabil bakal mempersulit gerak mereka di bursa transfer musim dingin 2024. Melihat wajah pemain baru yang muncul di tahun depan mungkin mustahil. Prediksi itu di sampingkan langsung oleh Deco selaku Direktur Olahraga Barcelona. Dia yang bertanggung jawab untuk datangkan pemain-pemain baru untuk Barcelona di tahun depan.
Baca Juga- Utang Besar Barcelona Di Klub Lain Untuk Belanja Pemain
Sepanjang musim panas 2023, Barcelona sebenarnya berhasil mendatangkan lima pemain baru masuk ke klubnya. Namun tiga diantarnya gratis, satu pinjaman, dan satunya lagi di beli dengan harga 3,4 juta Euro. Formula semacam ini bakalan sulit di ulang di pertengahan musim 2023/2024. Sebab itu Deco mewanti kepada para penggemar kalau tidak ada pemain baru.
Dipertengahan musim nanti juga Barcelona tidak leluasa untuk mencari pemain gratisan karena mayoritas pemain pasti sudah terikat oleh kontrak. Opsi paling memungkinkan adalah peminjaman setengah musim. Selain itu pemain dengan harga yang murah seperti yang di lakukan saat memboyong Oriol Romeu.
Deco bahkan tidak menampik jika Vitor Roque gagal di datangkan pada Januari 2024 gara-gara masalah finansial, sekalipun pemain ini di harapkan Xavi tersedia untuk paruh kedua. Karena sulit mendatangkan pemain baru, Deco fokus untuk memperbarui kontrak sejumlah pemain.
Baca Juga- Harry Maguire Mengatakan Fans Inggris Yang Baik Tidak Menghina Pemain