Zirkzee Morata

‘Milan Sebenarnya Mau Beli Joshua Zirkzee, Dapatnya Morata’

Joshua Zirkzee baru saja pindah dari Bologna ke Manchester United. Rosssoblu menerima uang tebusan sebesar 42,5 juta euro untuk pembebasan Zirkzee.

AC Milan dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan Alvaro Morata. Pemain asal Spanyol itu disebut-sebut bukan pilihan terpenting. Milan selangkah lebih dekat untuk merekrut Morata. Penyerang yang baru saja membawa Spanyol menjuarai Euro 2024 itu tinggal merampungkan transfernya.

 

BACA JUGA : Rodrigo Hernández : Ballon d’Or? Saatnya Pemain Spanyol Memenanginya

 

Milan harus membayar 13 juta euro untuk mendapatkan Morata. Nominal biaya tersebut merupakan klausul pelepasan yang melekat pada Morata dari Atletico Madrid.

Mantan pemain Juventus dan Inter Aldo Serena mengungkapkan bahwa Morata bukanlah target utama Milan. Itu karena Joshua Zirkzee menjadi target pertama.

“Morata sebenarnya bukan pilihan pertama karena Joshua Zirkzee adalah pilihan pertama dan dia tidak bisa bergabung dengan Milan karena alasan keuangan,” kata Aldo Serena dari Football Italia.

“Namun, menurut saya Morata sedang menunjukkan level terbaik dalam sepak bolanya saat ini. Dia juga tahu bagaimana memimpin rekan satu timnya dan bertahan di Milan dengan pengalamannya,” tambahnya.

 

BACA JUGA : Rooney: Kobbie Mainoo Akan Cetak Gol di Final Euro 2024

 

Milan telah mengonfirmasi transfer satu pemain musim panas ini. Alex Jimenez didatangkan dari Real Madrid Castilla untuk menambah opsi di lini belakang. Morata adalah rekrutan lainnya.